Cara Membuat Akun Weibo
Sosial Media

Cara Membuat Akun Weibo Dengan Bahasa Indonesia

Weibo merupakan situs mikroblogging berasal dari China. Meskipun privat, namun kita sebagai warga Indonesia masih bisa membuat akun tersebut

RajaTips.com ~ Sina Weibo merupakan situs mikroblogging yang berasal dari Negara China. Meskipun privat, namun kita sebagai warga Indonesia masih bisa membuat akun tersebut.

Dari segi antarmuka, situs ini mirip seperti hibrida dari Facebook dan Twitter. Weibo juga menjadi sosial media yang paling populer di Tiongkok.

Weibo didirikan oleh perusahaan asal China yaitu Sina Corporation pada tahun 2009 silam.

Sosial media ini telah digunakan oleh lebih dari 30% pengguna Internet di Negara tersebut.

China memang bisa dibilang Negara yang mandiri, termasuk dalam penggunaan media sosial.

Mereka lebih memilih platform lokal dibanding media sosial seperti Facebook ataupun Twitter yang berasal dari negara lain.

Cara Membuat Akun Weibo

Nah sekarang, bagaimana cara membuat akun weibo dengan antarmuka bahasa Indonesia?

Berikut saya jelaskan menjadi 2 metode, baik di HP maupun PC.

1. Cara Membuat Akun Weibo Di Komputer (PC)

Masuk dulu ke situs weibo.

Sebelum memulai, sebaiknya terjemahkan dulu bahasa ke Indonesia agar mudah.

Saat membuat akun di PC, kita harus menggunakan browser Google Chrome agar tidak perlu menginstall apapun.

Jika menggunakan browser lain maka wajib menginstall ekstensi terjemahan.

Add Extension
Add Extension

Saya menggunakan browser Opera Mini sehingga harus menginstall ekstensi terjemahan terlebih dahulu.

Jika sudah terinstall, maka di pojok kanan atas akan muncul ekstensi tersebut.

Kita buka situs weibo dan terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia dengan cara mengklik ekstensi terjemahan yang sudah diinstall.

➤ Menerjemahkan di browser Google Chrome

  • Pada kolom sebelah kanan akhir dari url address, klik ikon terjemahan ⇒ Options ⇒ Change Languages ⇒ Translate ke bahasa Indonesia ⇒ Done
Change Languages
Change Languages
Indonesian Language
Indonesian Language

➤ Menerjemahkan di browser lain (menggunakan ekstensi)

  • Klik pada ekstensi terjemahan ⇒ Ketik Indonesia dan klik Terjemahkan Laman Ini (Kita juga bisa menerjemahkan bahasa ke Inggris
Translate Page
Translate Page

Setelah diterjemahkan maka bahasa akan berubah ke Indonesa walaupun masih terlihat kaku, tapi setidaknya akan membuat kita sedikit paham.

Selanjutnya klik Masuk Dengan Facebook untuk mendaftar menggunakan akun facebook, tetapi pada umumnya kita daftar melalui klik Daftarkan Sekarang.

Register Now
Register Now

Isi semua data hingga ceklist hijau, jika belum hijau maka tidak bisa lanjut.

Personal Account
Personal Account

Ganti lokasi ke Indonesia dan masukkan nomor telepon, kemudian Get Code. Jika sudah mendapatkan SMS, isikan kode pada kolom yang disediakan dan klik Submit.

Verify Via SMS
Verify Via SMS

Kita akan diteruskan ke halaman baru, biasanya bahasa akan berubah lagi ke China. Tidak perlu khawatir, cukup terjemahkan lagi ke bahasa Indonesia.

Isi semua data dengan valid, untuk megisi nama tidak boleh menggunakan spasi. Langkah terakhir adalah klik Masukkan Rekomendasi Minat.

Personal Data
Cara Membuat Akun Weibo

Skip saja langkah terakhir dan anda telah berhasil membuat akun weibo hanya dalam waktu kurang dari 2 menit (tergantung kecepatan tangan anda, hehe).

Cara Daftar WeChat Tanpa Scan Barcode, Terobos Aja

2. Cara Membuat Akun Weibo Lewat Android

Untuk membuat akun Weibo di Android pun sangat mudah, kita cukup menggunakan browser Google Chrome dan opsi terjemahan akan langsung muncul di bawah browser.

Membuat Akun Weibo
Membuat Akun Weibo

Nah untuk langkah selanjutnya masih sama dengan diatas.

Cara Mengedit Profil Weibo

Terkadang ada yang bingung bagaimana cara mengedit profil akun weibo. Untuk mengubah profil ikuti step by step berikut ini.

17 Rekomendasi Aplikasi Android Yang Wajib Diinstall

Klik pada nama profil di masing-masing akun.

Cara Buat Akun Weibo
Cara Buat Akun Weibo

Setelah masuk detail akun, klik edit akun yang ada dibawah angka presentase (lebih jelasnya lihat gambar berikut).

Information
Information

Jika sudah melakukan perubahan jangan lupa simpan terlebih dahulu.

Terima kasih telah berkunjung dan jangan lupa untuk update selalu postingan dari Raja Tips.

Jika kalian menyukai artikel ini jangan sungkan untuk share ke yang lain ya.

Posted by
Balkis Anton Nurohman

Allohumma Sholli ‘Alaa Muhammad

One Reply to Cara Membuat Akun Weibo Dengan Bahasa Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *